BNNP JATIM BEKALI 100 MUBALLIGH SE JATIM
Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Jawa Timur memberi pembekalan kepada seratus muballigh/ penyuluh agama Islam se-Jawa Timur. Acara pembekalan ini diselenggarakanoleh Kantor Wilayah Kementrian Agama Provinsi Jawa Timur di Hotel Utami Surabaya. Acara yang diselenggarakan pada tgl 11 Nopember 2014 tersebut berlangsung cukup sukses dan berjalan lancar.
Kepala BNNP Jatim Brigjen. pol. Iwan A. Ibrahim menyampaikan ucapan terimakasih kepada kemenag jatim yang telah mempelopori adanya acara pembekalan kepada para muballigh se-Jatim. semoga acara ini tidak hanya berjalan sampai disini tetapi bisa terus berjalan secara rutin khususnya bagi muballigh yang belum diundang. selain ucapan terimakasih Ka. BNNP Jatim juga mengharapkan kepada para muballigh hendaknya bisa menyampaikan materi yang telah diterima kepada para jamaahnya masing-masing.(admin: www.bnnpjatim.com)
Kirim Komentar